Di dalam hidup ini pasti tidak ada
hanya itu-itu saja yang akan kita lakukan, pasti akan ada perubahan di setiap
waktunya. Lhaa… di dalam setiap langkah perjalanan itu pasti ada bahan
pembelajaran untuk kita . Bagaimana kita dalam menyikapi suatu masalah, Bagaimana
cara kita meraih apa yang kita inginkan yang dibarengi oleh banyak kesibukan
lainnya, Bagaimana step kita untuk melangkah menjadi lebih dewasa dan
bijaksana, Bagaimana memilih yang akan diprioritaskan diatas hal-hal yang
penting lainnya juga ? itu gak mudah, life is choice friends dan pilihan itulah
yang akan menentukan kita kedepannya.
Semua butuh proses dan pasti ada
proses di dalamnya. Hanya orang-orang malas saja yang akan menghindari proses
tersebut. Tapi coba deh kita lihat , dengan adanya proses tersebut kita itu
bakal jadi pribadi yang lebih kuat dan sabar dalam menghadapi setiap masalah,
lebih dewasa dan bijaksana karena kita secara tidak langsung akan diajarkan
untuk berfikir lebih.
Kalo hidup kita cuma ambil hal-hal
yang mudah terus apa ya akan selalu mudah ? tanpa pernah mau mengambil hal yang
lebih ? ya , itu memang sifat manusia . Tapi kembali lagi , fungsi masalah
dalam hidup kita untuk apa sih ? untuk membuat diri kita lebih kuat kan. So,
kalo gak ambil yang baru kapan mau menjadi sosok yang lebih ‘kuat’ itu ?
Introspeksi diri dulu ya..
Hidup ini kalo cuma flat flat aja
gak asyik kan, tetap akan lebih menyenangkan jika hidup ini penuh irama. Dengan
adanya cobaan itulah kita diuji, semakin sulit ujian tersebut dan kita dapat
melewatinya berarti kita berhasil dan akan mendapatkan ‘sesuatu’ dibalik itu
semua. Semua akan menjadi lebih baik, jika kita sendiri memiliki semangat dalam
menghadapinya. Namun, dapat juga yang terjadi adalah sebaliknya. Kita akan
gagal dan akan menjadi sosok yang lebih buruk jika sudah mengejudge bahwa kita tidak dapat melampaui
masalah tersebut dan akhirnya putus asa tanpa melakukan action. Ingat kawan,
Allah tidaklah pernah memberikan cobaan kepada hamba-Nya diluar kemampuan hamba
itu sendiri J
Keep smile, berusaha, ikhtiar dan
selalu mengingat-Nya disetiap langkah kita. Agar jalan kita bisa lebih lurus
dan lebih baik . Allah selalu bersama orang-orang yang mengingat-Nya kok J
0 komentar:
Posting Komentar